PLN Nusantara Renewables Group Sampaikan Ribuan Paket Kurban di Wilayah Operasional Pembangkit

Admin PLN Nusantara Renewables
17 Juni 2024 • 3 min read

Bagikan Artikel Ini


Jakarta, 17 Juni 2024 - Dalam rangka Hari Raya Idul Adha, PLN Nusantara Renewables (PLN NR) dan empat anak perusahaannya PT NSHE, PT SGPJB, PT SSPewali dan PT PMSE mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada masyarakat di sekitar proyek melalui kegiatan pembagian hewan kurban.

Hari Raya bagi umat Islam ini mengajarkan manusia mengenai kepatuhan, kepercayaan, dan kebesaran hati dalam menghadapi cobaan hidup. Ketika umat Muslim merayakan hari ini dengan menyembelih hewan kurban, ia tidak hanya tengah menjalankan ritual agama, melainkan juga mengungkapkan kepedulian terhadap sesama manusia.

Penyerahan hewan kurban merupakan bentuk Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PLN NR Group yang dilaksanakan setiap tahun. Pada Idul Adha 1445 Hijriah ini, PLN NR Group menyumbangkan 26 ekor sapi dan 20 ekor domba atau setara dengan 5.200 paket kurban kepada masyarakat kurang mampu di sekitar proyek PLTA Batang Toru (Sumatera Utara), PLTU Jawa 7 (Banten), PLTU MT Sumbagsel-1 (Sumatera Selatan), dan PLTS Terapung Cirata (Jawa Barat).

Direktur Utama PLN Nusantara Renewables, Harjono, menyadari bahwa keberhasilan operasional proyek PLN NR Group tidak terlepas dari dukungan dan kerjasama semua pihak yang terlibat. “Kami percaya, untuk menjalankan bisnis secara bertanggung jawab, kami harus terus menjalin hubungan dengan para stakeholder melalui pendekatan yang penuh kepedulian,” ungkapnya. Untuk itu, perusahaan berkomitmen untuk lebih sering lagi menjalankan kegiatan bersama dengan masyarakat untuk menjalin hubungan yang lebih harmonis.


Bagikan Artikel Ini

Baca Lebih Banyak Berita Dari Kami