1.000 Bibit Bakau PT PLN Nusantara Renewables Siap Serap 29.3 Ton CO2!

Admin PLN Nusantara Renewables
30 November 2023 • 3 min read

Bagikan Artikel Ini

Jakarta Utara, Indonesia – Sebanyak 1.000 bibit pohon Bakau (Rhizopora Sp.) berhasil ditanam di kawasan Taman Wisata Alam Mangrove Angke Kapuk pada Kamis (30/11) lalu. Penanaman ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial (CSR) PT PLN Nusantara Renewables terhadap lingkungan terdekatnya. Perusahaan bekerja sama dengan Jejakin sebagai penyedia dan pengelola tanaman Bakau yang ditanam pada kesempatan ini.

Tanaman Bakau yang biasa dikenal pula sebagai Mangrove memainkan peran yang penting dalam memitigasi perubahan iklim. Salah satu kontribusinya yang paling signifikan adalah kemampuannya untuk menyerap emisi karbondioksida yang disebabkan oleh aktivitas manusia.

Tanaman Bakau memiliki kapasitas sekuestrasi yang 4 kali lebih tinggi dibanding pohon lainnya. Artinya, tanaman ini terbukti mampu menangkap dan menyimpan CO2 dari atmosfer dalam jangka waktu yang panjang, sehingga memperlambat akumulasi gas rumah kaca di atmosfer dan lautan.

Lebih jauh, tanaman Bakau juga memiliki peran krusial dalam menjaga ekosistem pantai. Dengan akarnya yang kuat, pohon Bakau mampu mengurangi dampak pasang-surut air laut bagi garis pantai dan menjaga pasir dan lumpur yang ada di pinggir pantai agar tidak terbawa ke tengah laut. Selain itu, akar-akar tersebut juga menjadi rumah bagi spesies ikan, udang, kepiting, dan hewan lain yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber mata pencarian nelayan sekitar.

Dalam masa hidup delapan tahun, 1.000 tanaman bakau tersebut diperkirakan akan mampu menyerap 29,3 ton CO2 yang setara dengan emisi sebuah mobil yang berkendara sejauh 461.907 km. Guna memastikan tercapainya angka penyerapan emisi tersebut, PT PLN Nusantara Renewables bekerja sama dengan Jejakin yang menyediakan dashboard untuk mengawasi level penyerapan karbon, infiltrasi air, kualitas tanah, dan kualitas udara di daerah penanaman. Dengan demikian, manfaat positif pohon bakau dipastikan akan bertahan selama bertahun-tahun setelah penanamannya.


 

Bagikan Artikel Ini

Baca Lebih Banyak Berita Dari Kami