PLN Nusantara Renewables dan SGPJB Membalas Kebaikan Warga Kecamatan Bojonegara Lewat Penyerahan Hewan Kurban

Admin PLN Nusantara Renewables
14 Juni 2024 • 3 min read

Bagikan Artikel Ini

Serang, Banten,  14 Juni 2024 – PLN Nusantara Renewables (PLN NR) bersama dengan perusahaan afiliasinya, Shenhua Guohua Pembangkitan Jawa Bali (SGPJB), menunjukkan komitmen terhadap masyarakat Kecamatan Bojonegara, Serang, Banten melalui penyerahaan seekor sapi dan lima ekor kambing dalam perayaan Hari Raya Idul Adha. Tak hanya untuk merayakan hari raya keagamaaan, kegiatan ini merupakan sebentuk ucapan terima kasih atas kebaikan dan kerja sama yang diberikan oleh masyarakat sekitar proyek PLTU Jawa 7 selama ini.

Penyerahan hewan kurban secara simbolis dilakukan di kantor Kecamatan Bojonegara, di mana perwakilan kedua perusahaan disambut hangat oleh para pemimpin masyarakat dan warga setempat. Hal ini menunjukkan hubungan erat serta dedikasi yang dimiliki PLN NR, SGPJB, dan para pemangku kepentingan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ibu Oinike Simorangkir selaku Sekretaris Perusahaan PLN Nusantara Renewables menyampaikan rasa terima kasih atas kesempatan untuk berkontribusi menyampaikan keberkahan kepada penduduk sekitar. “Pemberian hewan kurban ini merupakan bukti rasa terima kasih kami kepada Tuhan YME atas kelancaran yang dirasakan saat bekerja. Kami mohon bantuannya agar hewan kurban ini dapat disampaikan kepada mereka yang sepatutnya menerima,” ungkapnya.

Sebagai perwakilan dari PT SGPJB, Bapak Bambang Supriyatno selaku Assistant Director General Affairs pun menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam keberhasilan PLTU Jawa 7. Ia menyatakan, “Ibaratnya, PLTU Jawa 7 dan warga Kecamatan Bojonegara saat ini berada dalam kapal yang sama. Kita perlu berkoordinasi dengan baik dalam mendayung kapal ini demi mencapai tujuan bersama yang kita tetapkan.”

Pernyataan dari perwakilan PLN NR dan SGPJB tersebut disambut dengan baik oleh Bapak Bagja Saputra, Camat Kecamatan Bojonegara. Usai menghaturkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan untuk menerima dan menyalurkan bantuan hewan kurban dari kedua perusahaan. Selanjutnya, ia menyatakan “Selaku pemerintah daerah, kami selalu siap menjadi penengah antara perusahaan dan masyarakat. Kami berharap, ke depannya perusahaan pun mampu membantu kami memperhatikan generasi muda agar mereka memiliki skill yang dibutuhkan di industri.”

Idul Adha sesungguhnya merupakan simbol persatuan dan kemurahan hati. Melalui momen ini, semoga PLN Nusantara Renewables, SGPJB, dan masyarakat Kecamatan Bojonegara akan semakin harmonis dalam menciptakan dampak positif dan mengatasi dampak negatif dari kemajuan pembangunan.

Bagikan Artikel Ini

Baca Lebih Banyak Berita Dari Kami